ANALISIS JURNAL 1


Judul        :REAKSI PASAR MODAL ERHADAP PELAPORAN SELISIH KURS                     PERSPEKTIF FOREIGN CURRENCY FORWARD EXCHANGE- IFRS
Nama Penulis : R. Anatasia Endang Susilawati
Ringkasan :

            Laporan keuangan merupakan suatu sumber informasi bagi investor maupun manajemen perusahaan sebagai dasar dalam mengambil suatu keputusan antara membeli, menyimpan (hold) atau menjual saham. Hampir semua peneliti di bidang akuntansi (khususnya pasar modal) menemukan bahwa laporan keuangan mempunyai kandungan informasi. Data yang digunakan adalah data sekunder yang meliputi data laporan keuangan, harga saham, informasi laporan keuangan dan total asset selama 4 tahun. Pengukuran variabel dependen berupa return saham dan variabel independen adalah perubahan laba bersih per saham, perubahan arus kas dibagi jumlah aktiva. Model analisis diestimasi dengan menggunakan OLS (ordinary least square) dan regresi linear berganda yang akan digunakan untuk menganalisis hubungan variabel independen dan variabel dependen. Pelaporan  laba-rugi selisih  kurs  mempunyai  hubungan dengan  return saham, hasil ini menunjukkan bahwa faktor-faktor  yang diduga  mempengaruhi  return  saham adalah signifikan  secara statistik pada α < 5%. Cara pelaporan selisih kurs mempengaruhi return  saham, hasil  ini  menunjukkan  pengaruh  kedua  metode  laba/rugi  selisih  kurs terhadap return  saham adalah tidak berbeda secara signifikan. Terdapat hubungan yang signifikan antara pelaporan rugi selisih kurs yang diakui sebagai pendapatan/biaya dengan return  saham. Return saham tidak berkorelasi secara signifikan dengan perubahan pendapatan bersih atau revenue. Return saham tidak berkorelasi secara signifikan dengan pelaporan rugi selisih kurs. Dari uji beda, investor merespon tidak berbeda dengan melihat return saham terhadap  dua metode  pelaporan akuntansi atas laba/rugi selisih kurs yaitu yang mengakui sebagai  pendapatan/biaya  dan  yang  mengkapitalisasi  laba/rugi  selisih kurs tersebut.

Jurnal : MODERNISASI, Volume 7, Nomor 1, Februari 2011

Tulisan ini adalah salah satu bentuk untuk memenuhi tugas mata kuliah akuntansi internasional
Nama : Y. Rizkia Budi
Dosen : Jessica Barus, SE., MMSI

UNIVERSITAS GUNADARMA



 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "ANALISIS JURNAL 1"

Posting Komentar